Valencia takluk 0-4 dari Espanyol

id valencia takluk, 0-4 dari espanyol

Valencia takluk 0-4 dari Espanyol

Madrid (ANTARARIAU News) - Tim peringkat ketiga, Valencia, gagal memanfaatkan peluang untuk memperbesar jarak menjadi lima poin atas Malaga, ketika semifinalis Liga Europa ini kalah 0-4 dari Espanyol di ajang Liga Spanyol pada Minggu.

Cristian Gomez membuka keunggulan tuan rumah pada menit ke-26 di Stadion Cornella-El Prat yang panas, ketika ia meneruskan operan Sergio Garcia untuk menaklukkan kiper Valencia dari jarak dekat, lapor Reuters

Joan Verdu menggandakan keunggulan timnya empat menit kemudian, melalui tembakan dari luar kotak penalti yang membuat bola bersarang ke sudut gawang. Alvaro Vazquez mencetak gol ketiga pada menit ke-58, setelah mengacaukan lini pertahanan tim tamu, dan Kalu Uche menutup kemenangan Espanyol dengan golnya sepuluh menit sebelum pertandingan usai.

Pertandingan ini dilangsungkan pada siang hari waktu setempat, sebagai bagian dari upaya untuk menarik lebih banyak minat penonton televisi di Timur Tengah dan Asia.

Malaga yang sekarang disokong pemilik ambisius dari Qatar, dapat merebut posisi ketiga, sekaligus jatah langsung Liga Champions, yang dikuasai Valencia, jika mereka mampu menang saat menjamu Real Sociedad pada Minggu.

Valencia, yang akan memainkan pertandingan pertama semifinal Liga Europa melawan rival sesama Spanyol, Atletico Madrid, pada Kamis, memiliki 52 poin dari 38 pertandingan, dengan Malaga mengoleksi 50 poin di peringkat keempat, dan tim peringkat kelima, Levante, memiliki 48 poin.

Espanyol menghuni peringkat keempat dengan 45 poin, selevel dengan tim peringkat ketujuh, Sevilla, yang akan bertandang ke Getafe pada Senin.

Pemuncak klasemen, Real Madrid, akan mengantongi keunggulan empat poin atas Barcelona, ketika mereka bertemu di Camp Nou untuk menjalani `El Clasico` kedua pada akhir pekan mendatang setelah kedua rival abadi tersebut menang pada Sabtu.

Real, yang memiliki Cristiano Ronaldo yang telah memecahkan rekor golnya di Spanyol dengan torehan 41 gol, sempat tertinggal terlebih dahulu sebelum kemudian menang 3-1 atas Sporting Gijon di Santiago Bernabeu.

Dua jam kemudian, pemain terbaik dunia 2011, Lionel Messi, menyamai catatan Ronaldo dengan dua golnya saat Barca menang 2-1 atas tim peringkat kelima, Levante.

Kemenangan Real juga bermakna bahwa pasukan Jose Mourinho telah menyamai torehan 107 gol dalam semusim, yang pernah dicapai Real asuhan John Toshack, 22 tahun silam.

Real memiliki 85 poin, dengan Barca, yang mengincar gelar juara keempat berturut-turut, membuntuti dengan catatan 81 poin. Jika kedua tim ini memiliki poin yang sama pada akhir musim, maka gelar juara akan ditentukan dengan catatan head-to-head, di mana Barca memiliki keuntungan setelah menang 3-1 atas Madrid pada Desember.