AFC: Singapura Bertekad Geser Indonesia Di Klasemen

id afc singapura, bertekad geser, indonesia di klasemen

Pekanbaru, (antarariau) - Timnas Singapura membulatkan tekad untuk meraih kemenangan laga keempat menghadapi Makau guna menggeser peringkat ketiga yang saat ini diduduki Garuda Muda Indonesia, kata Pelatih Timnas Singapura Mike Wong Mun Heng.

"Pada laga menghadapi Makau, tentunya kami inginkan kemenangan. Setidaknya berharap untuk merebut posisi ketiga yang sekarang berada ditangan Indonesia," katanya di Pekanbaru, Kamis.

Laga keempat kualifikasi Piala Asia U-22 Grup E antara Singapura berhadapan dengan Makau sesuai jadual akan dilaksanakan di Stadion Kaharuddin Nasution, Rumbai, Pekanbaru pada Kamis sore sekitar pukul 16.00 WIB.

Setiap pertandingan, demikian Mike Wong, merupakan tantangan untuk kami menangkan.

Termasuk menghadapi Makau nanti, kata dia, seluruh pemain inti akan diturunkan untuk menguasai pertandingan dan memenangkannya.

"Kami juga tidak pernah menganggap remeh seluruh tim yang kami hadapi, termasuk Makau. Karena Makau juga adalah tim yang kuat," katanya.

Formulasi pemain yang akan diturunkan pada laga kali ini diakui tidak akan banyak perubahan.

Timnas Singapura ditiga laga sebelumnya sempat meraih satu kali kemenangan yakni atas Timor Leste, dan satu kali kalah atas Jepang.

Sementara dilaga terakhir menghadapi Australia, timnas asuhan Pelatih Mike Wong ini harus rela bermain imbang tanpa gol.

Sementara timnas Makau melalui pelatihnya, Leung Sui Wing yang mengalami kekalahan beruntun sebanyak tiga kali berkomitmen tetap akan bermain ngotot guna mendulang kemenangan dan membebaskan diri sebagai tim juru kuni di Grup E.

"Kami akan tetap berusaha bermain bagus untuk memenangkan pertandingan saat melawan Singapura nanti," katanya.

Berikut prediksi para pemain kedua tim;

Untuk Timnas Singapura, diprediksi turun sebagai pemain utama antara lain, Al-Qasimy (2) selaku kapten, Delwinder (4), Ali (5), Safirul (9), Samuel (8), Shamil (12), Aqhari (13), SA. Hadi (15), Basil (23), Syazwan (24)/kiper, dan Ahmad (46).

Pemain cadangan, Neezam (1), Madhu (6), Sufianto (7), Ignatius (11), Gary (18), dan Amy (27) serta Al-Faiz (30).

Untuk pemain utama Makau, yakni Go Man Fai (1), Chan Man (6), Kapelo (8), Leong Kang Hang selaku kapten (11), Lei Ka Him (12), Tang Hou Fai (13), Pang Chi Wai (14), Lei Tin U (15), Pang Chi Hang (18), De Jesus (19), dan Pedro (21)

Sementara di cadangan ada Choi (2), Chao Wai Fong (3), Lau Pak Meng (5), Sio Ka Un (7), Ho Pereira (9), Loi Wai Hong (10), Leong Keng Pang (16), Lei Chi Kuan (17), dan Ngan Kai Iek (22).