Gubri: PON Bawa Riau Ke Gerbang Kemakmuran

id gubri pon, bawa riau, ke gerbang kemakmuran

Pekanbaru, (antarariau) - Gubernur Riau HM Rusli Zainal menyatakan perhelatan Pekan Olahraga Nasional ke XVIII akan mempu membawa daerah itu menuju gerbang kemakmuran.

"Baik itu sektor pembangunan yang pesat, perekonomian atau industri, serta kemajuan dalam berbagai hal lainnya," kata Rusli di Pekanbaru, Sabtu.

Ia mengatakan, Pekan Olahraga Nasional (PON) ke XVIII tahun 2012 yang akan diselenggarakan di Riau pada 9 September mendatang merupakan event luar biasa yang mampu membawa daerah ini menuju hal-hal positif.

Terutama bagi masyarakat di Riau, menurutnya, akan mendapatkan dampak positif atas diselenggarakannya PON.

Dengan diadakannya PON ini, katanya, juga diyakini akan mampu menjadi megnetut para wisatawan luar daerah dan internasional.

"Kesempatan itu, sudah sepantasnya dimanfaakan oleh masyarakat lokal dalam berinovasi dan berkreasi. Pelayanan apa yang diberikan kepada pendatang itu, tentunya juga harus mengikuti selera pasar," katanya.

PON menurut Rusli, juga menjadi kesempatan bagi Riau untuk mampu menjadi daerah yang maju, tidak hanya di "kaca mata" nasional, namun juga internasional.

Saat ini pula, demikian Rusli, berbagai upaya pembenahan terus dilakukan hingga segalanya berjalan maksimal.

"Jika segala infrastruktur telah memuaskan, maka Riau juga kedepan akan mampu menjadi daerah kunjungan utama bagi para wisatawan. Khususnya investor asing untuk bersedia menanamkan sahamnya di daerah ini," katanya.

Optimis Juara

Gubernur Riau HM Rusli Zainal sebelumnya juga mengaku optimistis daerahnya, selaku tuan rumah PON XVIII, bakal meraih juara umum.

"Pada PON Riau, saya katakan pada sang juara di depan kita ini, Riau akan mengikuti 39 cabang olahraga, dan insya Allah kita akan keluar sebagai juara umum," katanya.

Ia mengakui, target juara umum PON XVIII bukan tanpa alasan. Dari rekam jejak keikutsertaan Riau dalam event olahraga nasional itu, prestasi atlet Riau cenderung meningkat.

Ketika PON digelar di Jawa Timur pada tahun 2000 silam, Riau berada di posisi 18 dengan 16 cabang olahraga (cabor) yang diikuti.

Kemudiaan posisi Riau naik ke peringkat 11 pada penyelenggaraan PON di Sumatera Selatan, dan saat PON XVII di Kalimantan Timur berada di peringkat 10 besar dengan mengikuti 24 cabor.