Peparnas: Garuda Indonesia Siap Layani Kontingen

id peparnas garuda, indonesia siap, layani kontingen

Pekanbaru, (antarariau) - Maskapai Garuda Indonesia menyatakan siap melayani pengangkutan para atlet berbagai daerah kontingen Pekan Paralympic Nasional (Peparnas) XIV di Pekanbaru, Riau, 7-13 Oktober 2012.

"Saya kira Garuda siap menyambut kontigen yang berlaga pada Peparnas kali ini, melalui pelayanan yang kami berikan kapada para atlet," ujar General Manager Garuda Indonesia Pekanbaru Suyatno Rifat di Pekanbaru, Kamis.

Dia mengatakan, Garuda telah mempersiapkan pelayanan seperti fasilitas kursi roda bagi yang membutuhkan selama dalam pesawat termasuk kesiapan para pramugari dan pramugara yang terlatih dan profesional.

Garuda menyediakan enam kali penerbangan per hari dengan rute Pekanbaru-Jakarta, dan selama PON lalu dilakukan "extra flight" yang pada lima hari terakhir ditambah dua kali penerbangan per hari.

"Penambahan itu belum termasuk carter-carter dari beberapa provinsi seperti kontingen DKI Jakarta. Tetapi kalau carter itu tidak termasuk dalam hitungan reguler, karena dia tersendiri dan tapi semuanya tertangani dengan baik," kata dia.

Namun pihaknya memprediksi jumlah atlit yang turun pada Peparnas kali ini, volumenya jauh lebih kecil dibandingkan dengan PON.

"Yang terjadi justeru lebih besar PON. Di Pekanbaru secara kebetulan sudah tambah 'air line', artinya selain Garuda untuk rute Pekanbaru-Jakarta ada beberapa maskapai yang diperkirakan juga melakukan penambahan penerbangan," ujarnya.

"Sehingga saya pikir, kapasitasnya masih cukup kalaupun nanti ada kenaikan seperti yang terjadi di PON lalu," katanya lagi.

Sebelumnya Ketua Kontingen "National Paralympic Committe" (NPC) Riau Jaya Kusuma memasang target masuk tiga besar hingga berhasil mengumpulkan sebanyak 50 dari 300 medali emas yang diperebutkan.

"Saya memasang target yang tidak muluk-muluk. Setidaknya sebagai tuan rumah bisa masuk tiga besar dan syukur-syukur juara umum dengan perolehan medali sebanyak 50 dari sekitar 300 medali emas yang diperebutkan," kata Jaya.

Kontingen Riau akan turun di seluruh 11 cabang olahraga yang dipertandingkan pada Peparnas XIV antara lain cabang tenis lapangan kursi roda, catur, voli duduk, atletik, panahan, renang, futsal, boling, bulu tangkis, angkat berat, dan tenis meja.