Waduhhh... Pemda sampai kewalahan tampung pengaduan soal banjir

id waduhhh pemda, sampai kewalahan, tampung pengaduan, soal banjir

Waduhhh... Pemda sampai kewalahan tampung pengaduan soal banjir

Pekanbaru (antarariau) - Aparat Dinas Pekerjaan Umum Pemerintah Kota Pekanbaru, Riau, kewalahan menampung pengaduan warga soal banjir yang mengenangi wilayah itu, akibat meluapnya Sungai Siak dan sejumlah anak sungai lainnya karena diguyur hujan deras.

"Hampir setiap hari belasan pengaduan dari warga yang kami tampung, terutama menyangkut masalah banjir dan genangan di pemukiman penduduk," kata Kepala Dinas Pekerjaan Umum Pemkot Pekanbaru, Azmi MT kepada wartawan, Rabu.

Setiap laporan warga selalu ditanggapi serius dan menurunkan petugas untuk mengecek ke lokasi banjir atau genangan pada sepuluh kecamatan di wilayah itu.

Pada umumnya, kata Azmi, lokasi rawan banjir itu berada di sekitar Sungai Siak dan sejumlah anak sungai lainnya yang letaknya lebih rendah dari permukaan air.

Bahkan pemukiman penduduk di Kelurahan Sri Meranti, Kecamatan Rumbai dan Kelurahan Meranti Pandak, Kecamatan Rumbai Pesisir merupakan kawasan langganan banjir.

Demikian pula di Kelurahan Tampan, Kecamatan Payung Sekaki yang sebelumnya tidak pernah mengalami banjir saat hujan akibat saluran pembuang bertambah sempit karena banyaknya tumpukan sampah.

Menurut Azmi, laporan tentang adanya genangan ditanggapi dengan cara melakukan antisipasi dengan mengeruk anak sungai mengunakan alat berat, maka secara perlahan air mengelir hingga ke hilir menuju Sungai Siak.

Masalah yang sama juga terjadi di kawasan Tabek Gadang dan Panam yang saluran mengalami pendangkalan, menyebabkan air berada di badan jalan.

Para warga dan pemilik rumah dan toko (Ruko) di kawasan Panam enggan untuk membersihkan tumpukan sampah pada saluran pembuang, menyebabkan air tidak lancar mengalir.

Azmi menambahkan, pihaknya menyadari bahwa, terbatasnya jumlah petugas untuk membersihkan saluran pembuang tidak menyurutkan tekad mengurangi genangan di wilayah ini.

Jika musim hujan sejumlah kawasan di Kota Pekanbaru terendam banjir seperti di jalan Yos Sudarso, jalan Riau ujung, jalan Harapan Rumbai, jalan Kayangan dan jalan HR Soebrantas.

Namun pihaknya, berupaya melakukan normalisasi anak sungai dan saluran pembuang mengunakan alat berat, tapi ada juga warga gotong royong membersihkan sampah pada saluran di Tampan dan Rumbai Pesisir.

Pada prinsipnya, tambah Azmi, setiap pengaduan warga mengenai banjir ditanggapi serius dan diupayakan mencari jalan ke luar terbaik, demikian Azmi MT. ***3*** (U.A047)