Pemkot Pekanbaru Bersihkan Saluran Pembuang Secara Total

id pemkot pekanbaru, bersihkan saluran, pembuang secara total

Pemkot Pekanbaru Bersihkan Saluran Pembuang Secara Total

Pekanbaru, (Antarariau.com) - Pemerintah Kota Pekanbaru, Riau, melakukan pembersihan saluran pembuang secara total agar air hujan tidak menambah banjir ke pemukiman penduduk dan jalan utama.

"Tanpa terkecuali, semua saluran yang penuh lumpur dan sampah dibersihkan karena saat ini musim hujan," kata Wakil Wali Kota Pekanbaru Ayat Cahyadi di Pekanbaru, Jumat.

Pernyataan tersebut terkait banjir yang melanda Kota Pekanbaru belakangan ini merendam ribuan rumah penduduk yang tersebar pada lima kecamatan.

Namun lokasi yang parah terdapat di Kelurahan Meranti Pandak, Kecamatan Rumbai Pesisir, di Kelurahan Sri Meranti, Kecamatan Rumbai dan Kelurahan Tampan, Kecamatan Payung Sekaki.

Sedangkan salah satu penyebab banjir akibat pengembang membangun rumah di lokasi resapan, maka ketika hujan air meluber ke perkampungan lain.

Demikian pula saluran pembuang tidak berfungsi dengan baik dan saat ini air Sungai Siak juga mengalami pasang, maka melimpah ke perkampungan warga.

Menurut dia, petugas Dinas Pekerjaan Umum Pemkot Pekanbaru telah siaga 24 jam untuk mengantisipasi banjir dengan membersihkan saluran pembuang pada lokasi berbeda.

Bahkan petugas juga siaga dengan mengunakan alat berat untuk mengeruk tumpukan lumpur bercampur sampah agar air mengalir lancar.

Dalam pendataan aparat bahwa terdapat sekitar 50 lokasi saluran pembuang yang tersumbat akibat sampah dan lumpur.

Dia mengatakan petugas juga menyisir saluran pembuang yang berada pada lokasi yang sulit bagi alat berat untuk sampai ke tempat itu.

Ayat mengatakan, petugas juga menyiapkan ribuan karung untuk mengumpulkan lumpur dan sampah dari hasil membersihkan saluran pembuang di dalam kota agar tidak berserakan pada bahu jalan.