Empat Orang Meninggal Dunia Akibat TB MDR

id empat orang, meninggal dunia, akibat tb mdr

Empat Orang Meninggal Dunia Akibat TB MDR

Pekanbaru, (Antarariau.com) - Dinas Kesehatan Provinsi Riau menyatakan sudah empat warga di daerah ini meninggal dunia akibat terjangkit penyakit mematikan tuberculosis multi drug resistant (TB-MDR).

"Tiga diantaranya meninggal dunia sebelum adanya layanan untuk penyakit ini di Riau," kata Pengelola Program Tuberculosis (TB) pada Dinkes Riau, Dwi Srirahayu kepada Antara di Pekanbaru, Rabu.

Sementara itu, demikian Dwi, seorang lagi beru meninggal dunia pada Desember 2013 dengan kondisi yang cukup mengenaskan.

Biasanya, kata dia, penderita penyakit ini memang mengalami penurunan berat badan yang drastis akibat kuman-kuman penyakit itu menggerogot.

Kemudian, kata Dwi, sistem kekebalan tubuh cenderung menurun hingga menyebabkan penderita TB-MDR semakin memprihatinkan.

Jelasnya, kata dia, TB-MDR adalah tuberculosis (TB) yang disebabkan oleh kuman mycrobacterium tuberclosis yang telah mengalami kekebalan terhadap obat anti tuberculosis (OAT).

"Jadi pasien yang terserang penyakit ini biasanya memang sulit disembuhkan karena kuman yang masuk dalam tubuh kebal terhadap obat-obatan," kata dia.

TB resisten tersebut menurut dia timbul melalui dua cara, yakni pasien TB yang "drop out" atau tidak lagi secara teratur mengonsumsi obat dan kasus penularan dari pasien TB resisten kepada pasien baru TB.

Menurut Kementerian Kesehatan RI, TB-MDR tersebut sekarang menjadi masalah baru yang dihadapi program pemberantasan TB di Indonesia.