Dua ISPU Masih Nyatakan Udara Riau Bahaya

id , dua ispu, masih nyatakan, udara riau bahaya

  Dua ISPU Masih Nyatakan Udara Riau Bahaya

Pekanbaru, (Antarariau.com) - Dua mesin Indeks Standar Pencemaran Udara (ISPU) yang terpasang di Kabupaten Siak menyatakan udara di daerah itu masih tercemar asap dan berstatus bahaya dengan tingkat polutan standar indeks (psi) mencapai angka 486-500 psi.

Menurut data yang diterbitkan Badan Lingkungan Hidup (BLH) Provinsi Riau, Selasa siang, masih tingginya tingkat pencemaran udara di Kabupaten Siak disebabkan berbagai faktor.

"Salah satunya mungkin masih adanya titik kebakaran lahan yang kemudian membawa asap sampai ke Siak," kata Kepala BLH Riau, Kasiarudin.

Menurut data tersebut, secara umum kualitas udara di Riau mulai membaik, dimana dua mesin ISPU yang berada di Kota Duri, Bengkalis dan Petapahan, Kabupaten Kampar menunjukan angka di bawah 50 psi yang artinya udara telah sehat.

Sementara itu, enam alat ISPU menunjukkan angka 50 sampai 73 psi yang artinya sedang atau cukup baik untuk saluran pernafasana manusia.

Kemudian satu alat ISPU yang terpasang di Kabupaten Rokan Hili menyatakan kualitas udara telah membaik namun masih berada pada posisi tidak sehat.

Data BLH Riau menyebutkan, kualitas udara di berbagai wilayah kabupaten/kota di Riau dalam tiga hari terakhir terus membaik.