FIFA Denda Argentina Karena Pasang Spanduk Falkland

id fifa denda, argentina karena, pasang spanduk falkland

FIFA Denda Argentina Karena Pasang Spanduk Falkland

Zurich, (Antarariau.com) - FIFA menjatuhkan denda kepada Asosiasi Sepak Bola Argentina setelah finalis Piala Dunia itu memasang spanduk terakait klaim mereka atas sengketa Falkland Islands sebelum pertandingan belum lama ini.

Komite Disiplin FIFA menjatuhkan denda sebesar 30.000 Franc Swiss (33.000 dolar AS) atas sikap itu sebelum pertandingan persahabatan Argentina dengan Slovenia di La Planta pada 7 Juni.

Para pemain Argentina menunjukkan spanduk yang bernada klaim "Las Malvinas Son Argentinas (Malvinas milik Argentina)" kepada para penonton sebelum dimulainya pertandingan, lima hari sebelum dimulainya Piala Dunia 2014.

FIFA menilai hal itu sebagai "aksi politik" dalam pertandingan.

Kepulauan Falkland, yang menjadi pusat perseteruan antara Inggris dan Argentina pada 1982 setelah invasi Argentina di kepulauan Atlantik Selatan, dikenal pula sebagai Las Malvinas dalam bahasa Spanyol.