KPU Dumai Mulai Susun Tahapan Pilkada 2015

id kpu dumai, mulai susun, tahapan pilkada 2015

KPU Dumai Mulai Susun Tahapan Pilkada 2015

Dumai, Riau, (Antarariau.com) - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Dumai Riau mulai membahas dan menyusun tahapan penyelenggaraan pemilu kepala daerah (Pilkada) 2015 yang diprediksi akan dimulai pada November 2014.

Sekretaris KPU Dumai Zahedi, Selasa, menyatakan bahwa pembahasan penyusunan tahapan Pilkada tersebut mulai intensif dibicarakan di tingkat internal oleh lima komisioner lembaga penyelenggara pemilu ini.

"Tahapan Pilkada diperkirakan mulai pada November mendatang, dan KPU kini telah mulai membahas berbagai kesiapan dan penyusunan jadwal pemilihan walikota Dumai tersebut," katanya kepada pers di Dumai.

Dia menambahkan bahwa persiapan penyusunan tahapan Pilkada ini juga membicarakan kebutuhan biaya penyelenggaraan untuk diusulkan dalam rancangan anggaran pendapatan dan belanja daerah (APBD) Perubahan 2014 yang kini masih dibahas.

Namun terkait besaran anggaran, dia mengaku saat ini masih dalam tahapan penghitungan yang disesuaikan dengan kebutuhan, sehingga jumlahnya belum bisa ditetapkan.

"Kebutuhan anggaran juga masih dihitung dan diusulkan hanya untuk pelaksanaan beberapa tahapan tahun ini," ujarnya.

Pembiayaan yang diusulkan tersebut, lanjutnya, meliputi anggaran untuk kepentingan operasional rapat pembahasan, pembelian alat tulis kantor serta pembentukan panitia persiapan penyelenggaraan Pilkada Dumai.

Pada pelaksanaan Pemilihan Presiden (Pilpres), KPU Dumai menerima bantuan dana hibah dari pemerintah kota setempat dalam rangka mendukung penyelenggaraan Pemilu Presiden (Pilpres) 9 Juli dengan anggaran sekitar Rp400 juta.

"Dari usulan sebesar Rp1 miliar, KPU diakomodir pemerintah untuk penyelenggaraan Pilpres lalu hanya sekitar Rp400 juta," kata Ketua KPU Dumai Darwis.