KPU Riau Akan Ikuti Bimtek Tugas 2014

id kpu riau, akan ikuti, bimtek tugas 2014

KPU Riau Akan Ikuti Bimtek Tugas 2014

Pekanbaru, (Antarariau.com) - Sebanyak lima komisioner dari Komisi Pemilihan Umum Riau akan mengikuti bimbingan teknis tugas institusi tersebut karena belum mendapatkan orientasi setelah dilantik.

"Kita sudah menerima surat dari KPU pusat yang meminta untuk mengirim anggota yang akan ikut bimbingan," kata Anggota KPU Riau Divisi Hukum Ilham M Yunus di Pekanbaru, Rabu.

Dia mengatakan, kegiatan tersebut direncanakan akan berlansung selama lima hari, 27 - 31 Oktober 2014 dan juga akan diikuti oleh KPU di delapan provinsi lainnya yang belum Bimtek.

Delapan provinsi itu adalah, Lampung, Sumatera Selatan, Jawa Timur, Nusa Tenggara Barat, Kalimantan Timur, Maluku, Maluku Utara dan Papua.

Dia menjelaskan, bimbingan teknis tersebut dilakukan sesuai ketentuan pasal 38 peraturan KPU Nomor 02 Tahun 2013 tentang seleksi Anggota KPU Provinsi dan KPU Kabupaten/Kota.

Sesuai dengan peraturan tersebut, setiap anggota setelah dilantik wajib mengikuti pelaksanaan orientasi bimbingan tugas dan teknis yang dilaksanakan oleh KPU.

Namun begitu, hingga saat ini belum semua KPU di daerah yang mendapatkan Bimtek tersebut, termasuk Provinsi Riau karena desakan waktu dalam pelaksanaan Pemilu beberapa waktu lalu.

"Kita tetap melaksanakan tugas, seperti pada Pemilu yang dilaksanakan sebelumnya," katanya.

Dia mengharapkan, dalam Bimtek tersebut juga diselipkan mengenai teknis pelaksanaan pemilihan kepala daerah sesuai dengan UU Pilkada yang baru.

Pasalnya, pada tahun depan empat daerah kabupaten dan kota di Riau juga akan mengusung Pilkada dan hingga saat ini masih menunggu pencerahan dari pusat sesuai dengan teknis pelaksanaan peraturan yang baru.