FestiFrance UI 2014 Hadirkan Koleksi Eksklusif Galeries Lafayette

id festifrance ui 2014 hadirkan koleksi eksklusif galeries lafayette

FestiFrance UI 2014 Hadirkan Koleksi Eksklusif Galeries Lafayette

Depok, (Antarariau.com) - Suasana pasar malam begitu terasa dengan cahaya dan kerlip warna-warni lampu. Lalu, ada pula komedi putar di panggung bertuliskan "FESTIFRANCE", yangberwarna merah dan biru.

Ya! Itulah suasan closing Festival de France alias FestiFrance yang diselenggarakan oleh Fakultas Ilmu Pengetahuan Budaya, Universitas Indonesia, dengan tema Les Marionnettes Vous Invitent a la Foire (para bonek mengajakmu ke pasar malam).

Faboulous Tenants

Bertempat di Auditorium Gedung 9 FIB-UI, para model berdanda ala boneka-boneka cantik di atas panggung. Mereka membawakan koleksi baju dan sepatu dari Sat.Ur. Day, Gaudi, By Engjell, Deux, House of PH, hingga Hunting Field.

Gaudi, misalnya, memamerkan baju-baju ready-to-wear dengan warna terang dan pastel, juga koleksi tas berukuran kecil, yang cocok dipakai untuk hangout bareng teman.

Ada pula koleksi Hunting Field, yang menampilkan warna biru toska. Sementara itu, House of PH menghadirkan perpaduan warna pastel dan rok tutu berwarna terang.

Nah, buat cowok-cowok ada lho koleksi sepatu dari Sat.Ur. Day dan koleksi baju dari deux dan By Engjell.

Koleksi Eksklusif dari Galeries Lafayette

Kali ini, Galeries Lafayette memamerkan 20 koleksinya. Sebut saja, baju berwarna terang, seperti beige, broken white, dan krem. Hasilnya? Tetap youthful!

Galeries Lafayette menghadirkan Silvian Heach, Hunt No More, Derby K, dan Staple. Untuk harganya berkisar Rp2 juta-Rp 3juta. Yang jelas, koleksinya itu this is the real french style!

Fashion Dance

Selesai pagelaran dari Galeries Lafayette, para gadis bermunculan dari balik panggung dengan baju yang senada. Dan iringan musik mulai meramaikan di atas panggung.

Setelah memenuhi panggung, mereka menari dan menghibur di panggung. Voila! It s time for the fashion dance!