Rohul Akan Miliki Sekolah Pilot Pertama di Sumatera

id rohul akan, miliki sekolah, pilot pertama, di sumatera

Rohul Akan Miliki Sekolah Pilot Pertama di Sumatera

Pasir Pengaraian, (Antarariau.com) - Kabupaten Rokan Hulu (Rohul), Riau, tidak lama lagi memiliki sekolah pilot pertama di Pulau Sumatera yang berlokasi di Bandara Tuanku Tambusai.

Untuk mempersiapkan pembukaan akademi tersebut, Bupati Rokan Hulu, Achmad menggelar ekspos dengan managemen Jakarta Pilot School di kantor bupati setempat, Jumat.

"Dalam waktu dekat Kabupaten Rohul akan memiliki sekolah pilot pertama di Pulau Sumatera," katanya.

Dia mengungkapkan bahwa pihak managemen Jakarta pilot school menyatakan berminat untuk beroperasi di wilayah Kabupaten Rohul.

"Industri penerbangan di Indonesia saat ini membutuhkan pilot sebanyak 800 orang per tahun sementara itu di Asia kebutuhan pilot untuk 20 tahun yang akan datang diprediksi mencapai 448 ribu," ujarnya.

Dia berharap dengan dibukanya pasir pengaraian pilot school ini nantinya akan dapat berkontribusi untuk memenuhi kebutuhan jumlah pilot saat ini.

Sementara itu menurut pimpinan Jakarta Pilot School M Luthfi pembukaan sekolah pilot di Rohul memiliki prospek yang menjanjikan selain karena didukung oleh infrastruktur bandara yang memadai, letaknya yang strategis juga menjadi salah satu penyebab ketertarikan pihak Jakarta pilot School untuk beroperasi di Rohul.

"Rohul strategis, bandaranya dekat dengan bandara-bandara besar," katanya.

Namun dia berharap pihak pemerintah daerah dapat melengkapi fasilitas navigasi bandara, seperti lighting, marking, asrama dan tempat penyimpanan bahan bakar pesawat.

Akademi pilot ini nantinya diberi nama dengan "Pasir Pengaraian Pilot School" yang rencananya mulai beroperasi pada bulan Februari 2015 mendatang.

Untuk tahap awal "Pasir Pengaraian Pilot School" hanya akan menerima siswa sebanyak 20 orang dan untuk mendukung akademi pilot ini bupati Rohul siap menyiapkan seluruh fasilitas yang dibutuhkan.

Karena itu, dia berharap dengan dibukanya sekolah pilot ini nantinya dapat melahirkan pilot andal yang berasal dari Rohul.

Acara tersebut dihadiri oleh pengusaha penerbangan Riau yang juga sekaligus anggota DPRD Riau Novrialdi Jusman, Wakil Bupati Rohul Hafits Syukri serta beberapa pejabat dinas terkait.