Polres Dumai Ringkus Belasan Pelaku Curanmor

id polres dumai, ringkus belasan, pelaku curanmor

Polres Dumai Ringkus Belasan Pelaku Curanmor

Dumai, Riau, (Antarariau.com) - Kepala Kepolisian Resor (Polres) Dumai Riau, AKBP Toni Hermawan menyatakan, periode Januari-Februari 2015 telah diringkus belasan pelaku pencurian sepeda motor (Curanmor) yang kerap beraksi di tempat umum.

"Dalam dua bulan terakhir ini para pelaku pencurian sepeda motor yang meresahkan masyarakat dan kerap beraksi di tempat umum telah kita amankan," katanya, Selasa.

Dia menegaskan, pelaku curanmor ini sering melakukan aksi pencurian kendaraan di sejumlah lokasi keramaian, seperti taman kota dan areal parkir umum.

Bahkan dari belasan pelaku tersebut, lanjut dia, ada seorang tersangka curanmor yang merupakan sindikat dan telah beraksi merampas puluhan kendaraan roda dua masyarakat.

"Pelaku curanmor ini bisa digolongkan dengan kelompok begal motor meski sejauh ini belum terjadi di wilayah hukum Dumai," katanya.

Dia menyatakan, untuk mengantisipasi kejadian aksi begal motor, selain dengan cara terus menggelar patroli rutin, Polres juga meningkatkan operasi razia kendaraan di jalan umum.

Kepolisian juga mengimbau masyarakat pengendara sepedamotor agar meningkatkan kewaspadaan di jalan umum, terutama pada malam hari supaya terhindar dari upaya kejahatan.

"Masyarakat kita imbau untuk berhati-hati saat berkendara dan parkir kendaraan dengan baik dilengkapi kunci ganda," ujar dia.

Pada 2014 lalu, dia mengaku Polres Dumai telah menerima seratusan lebih pengaduan masyarakat terkait curanmor yang hilang saat parkir di sejumlah tempat umum, seperti taman kota, rumah hunian, warung internet dan pusat keramaian serta lain sebagainya.