TNI-AU Adakan Demonstrasi Pesawat F16 Sambut HUT

id tni-au adakan, demonstrasi pesawat, f16 sambut hut

TNI-AU Adakan Demonstrasi Pesawat F16 Sambut HUT



Oleh Ifnita Ulmi

Pekanbaru, (Antarariau.com) - Pangkalan Landasan Udara (Lanud) Roesmin Nurjadin Pekanbaru, Riau akan menggelar Gebyar Dirgantara menyambut hari Ulang Tahun TNI Angkata Udara ke 69 pada pertengahan Maret 2015 yang akan diisi dengan berbagai kegiatan termasuk demonstrasi pesawat F-16.

"Kegiatan ini nantinya terbuka untuk umum. Pagelaran ini adalah kegiatan pertama dan terbesar yang pernah diselenggarakan di Lanud Pekanbaru dan kegiatan ini gratis untuk masyarakat umum," kata Humas Gebyar Dirgantara, Sus Mayor Filfadri kepada pers di Pekanbaru, Kamis.

Filfadri mengatakan, lewat acara ini diharapkan nantinya masyarakat akan lebih mengenal Lanud Roesmin Nurjadin dan dapat menyaksikan langsung aksi-aksi spektakuler yang digelar oleh TNI AU.

Selain memperingati HUT TNI AU, lanjut Filfadri, Gebyar Dirgantara juga bertujuan untuk sosialisasi dan proses pendekatan TNI AU dengan masyarakat Riau.

"Rangkaian kegiatan yang akan dilaksanakan yaitu lomba foto yang pendaftarannya tanggal 6 Maret 2015, dalam perlombaan ini peserta diberikan kebebasan untuk mengabadikan kegiatan di Lanud Pekanbaru selama beberapa hari," katanya.

Kegiatan lain yang akan diadakan adalah lomba mewarnai, pameran Dirgantara dan pameran batu akik. Kegiatan ini juga menggandeng beberapa komunitas sepeda ontel, sepeda motor Harley Davidson Club Indonesia (HDCI), Ikatan Motor Indonesia (IMI).

"Tujuannya adalah agar kegiatan Gebyar Dirgantara lebih bervariasi dan menarik perhatian masyarakat secara umum dan luas," katanya.

Dia mengatakan, acara puncak dari Gebyar Dirgantara akan digelar pada 22 Maret yang kegiatannya meliputi demonstrasi pesawat tempur dari Skadron F16 dan Skadron 12 serta demonstrasi prajurit Paskas dan Airomodelling.

"Penutup rangkaian pagelaran ini akan ada atraksi akrobatik pesawat dan delapan pesawat KT-1 dari Jupiter Airobatik Tim (JAT) yang didatangkan langsung dari Lanut AdjiSutcipro Yokyakarta," katanya.