Impor Riau Capai 95,60 Juta Dolar AS

id impor riau, capai 9560, juta dolar as

Impor Riau Capai 95,60 Juta Dolar AS

Pekanbaru, (Antarariau.com) - Nilai impor Riau pada Februari 2015 mencapai 95,60 juta dolar AS atau mengalami penurunan sebesar 32,13 persen dibandingkan dengan impor Januari 2015 sebesar 140,85 juta dolar AS.

"Penurunan impor Riau tersebut dipengaruhi antara lain turunnya impor migas dan non migas masing-masing tercatat sebesar 85,33 persen dan 20,01 persen," kata Kepala BPS Provinsi Riau, Mawardi Arsyad, dalam keterangannya di Pekanbaru, Jumat.

Menurut dia, selama Januari-Februari 2015 nilai impor Riau mencapai 236,45 juta dolar AS atau turun 26,95 persen dibandingkan dengan periode yang sama pada 2014 sebesar 323,70 juta dolar AS.

Penurunan impor ini disebabkan oleh menurunnya impor migas dan impor non migas masing-masing sebesar 39,02 persen dan 24,79 persen.

"Akan tetapi secara kumulatif nilai impor Januari-Februari 2015 sebesar 236,45 juta dolar AS atau turun sebesar 26,95 persen dibandingkan periode yang sama pada 2014 sebesar 323,70 juta dolar AS,"katanya.

Sementara itu impor migas Februari 2015 mencapai 3,83 juta dolar AS atau juga mengalami penurunan sebesar 85,33 persen dibandingkan dengan Januari 2015 yang besarnya mencapai 26,13 juta dolar AS.

Sedangkan impor migas Januari-Februari 2015 tercatat sebesar 29,96 juta dolar AS atau turun sebesar 39,02 persen dibandingkan dengan Januari-Februari 2014 yang tercatat hanya sebesar 49,14 juta dolar AS.

Namun untuk impor non migas Februari 2015 mencapai 91,77 juta dolar AS atau turun 20,01 persen dibandingkan dengan impor selama Januari 2015 yang besarnya 114,72 juta dolar AS.

"Sedangkan impor non migas Januari-Februari 2015 mengalami penurunan sebesar 24,79 persen dari 274,56 juta dolar AS menjadi 206,48 juta dolar AS,"katanya.

Selain itu pada Januari-Februari 2015, impor non migas didominasi oleh pupuk yang tercatat sebesar 55,70 juta dolar AS (26,98 persen) kemudian mesin-mesin atau pesawat mekanik sebesar 50, 23 juta dolar AS (24,33 persen), plastik dan barang dari plastik 11,25 juta dolar AS (5,45 persen) dan garam, belerang, kapur 8,58 juta dolar AS (4,15) dengan total kontribusi mencapai 60,91 persen.

Impor non migas selama Januari-Februari 2015 dari Malaysia mencapai angka terbesar yaitu 39,29 juta dolar AS (19,03 persen), Singapura 37,95 juta (18,38 persen), Tiongkok 30,41 juta (14,73 persen) dan Kanada 25,18 juta dolar AS (12,20 persen) dengan total kontribusi mencapai 64,33 persen terhadap keseluruhan impor non migas.