Kasus Narkoba Riau Naik Meningkat Tajam

id kasus narkoba, riau naik, meningkat tajam

Kasus Narkoba Riau Naik Meningkat Tajam

Pekanbaru, (Antarariau.com) - Kejaksaan Tinggi Riau mengungkapkan, kasus penyalahgunaan narkotika dan obat/bahan berbahaya di provinsi itu pada 2015 diperkirakan akan meningkat tajam dibandingkan 2014.

"Dalam empat bulan kasus narkoba yang masuk ke Kejaksaan Tinggi Riau mencapai 575," kata Kepala Kejaksaan Tinggi Riau Setia Untung Arimuladi di Pekanbaru, Jumat.

Menurut dia, sesuai data yang diterima kasus narkoba yang masuk pada 2014 mencapai 588. Demikian juga dengan tahun 2013 yakni sebanyak 573 kasus.

"Nilainya hampir sama dengan kasus sekarang. Namun berita buruknya tahun ini baru empat bulan berjalan, bagaimana kalau sudah setahun nantinya," papar dia.

Dirinya mengaku sangat prihatin, ini suatu pertanda yang sangat berbahaya bagi masa depan bangsa khususnya Provinsi Riau.

"Ini memprihatinkan, mari kita sama-sama memerangi narkoba ini," ajaknya.

Menurut analisa dia, banyak penyebab yang membuat kasus ini meningkat tajam selain memang kejelian pihak aparat yang mampu menyingkap sindikat peredaran narkoba, juga letak geografis Provinsi Riau yang di kitarilautan, sehingga memiliki pantai yang mudah jadi tempat lalulintas.

Ia juga mengeluhkan keterbatsan aparat yang bisa menjaga setiap bibir pantai dan pelabuhan tikus membuat barang haram ini mudah diseludupkan.

"Kami juga sudah berupaya walau secara tupoksi tidak bisa langsung," katanya.

Namun untuk tindakan pencegahan, pihaknya mengakui selalu melakukan sosialisasi ke sekolah-sekolah tentang bahaya narkoba.

Selain itu ia berharap bahwa gerakan secara bersama-sama antara semua unsur sangat diperlukan untuk memberantas peredaran barang haram ini.

"Mari semua orang tua, tokoh agama, aparat, pemerintah, anggota dewan, pemuda dan sebagainya perangi narkoba," ajaknya.