KPU Inhu Segera Umumkan Pendaftaran Calon Pilkada

id , kpu, inhu segera, umumkan pendaftaran, calon pilkada

   KPU Inhu Segera Umumkan Pendaftaran Calon Pilkada

Rengat, (Antarariau.com) - Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Indragiri Hulu, Provinsi Riau, segera mengumumkan jadwal pendaftran calon kepala daerah untuk pemilihan pada Desember 2015.

"Kami berharap jadwalnya akan mendapat perhatian serius dari semua pihak, agar dapat dimanfaatkan waktu tersebut dengan baik," kata salah satu komisioner KPU Indragiri Hulu Dwi Apriansyah di Rengat, Selasa.

Ia mengatakan, pihak KPU akan tetap meningkatkan kinerjanya dalam upaya mensukseskan program pemilihan calon bupati dan wakil bupati Inhu sesuai dengan agenda secara nasional.

Pendaftaran dimulai pada 14 Juli dan berakhir 25 Juli 2015, waktu yang singkat itu harus bisa dimanfaatkan sebaik - baiknya oleh pasangan calon dan timnya agar dapat melengkapi persyaratan yang diminta.

"Kami berharap perhatian semua pihak selain akan berupaya optimal mensukseskan agenda pemilihan kepala daerah ini," ujarnya.

Setelah pengumuman jadwal agenda Pemilukada dilakukan KPU Inhu, pihaknya akan menerima pendaftaran pasangan calon yang diusung oleh partai politik yang memenuhi syarat pada 26 hingga 28 Juli mendatang, baru mengetahui siapa yang maju dan partai mana yang mengusungnya.

Pada saat pendaftaran itu pasangan harus melengkapi sejumlah persyaratan yang telah ditetapkan, panita dalam hal ini akan meneliti secara baik kelangkapannya sehingga apa yang dipandang kurang bisa dilengkapi hingga batas waktu yang di tentukan.

"Ada juga jadwal pemeriksaan kesehatan calon," ujarnya.

Perbaikan berkas pada 4 hingga 7 Agustus 2015, tim pasangan calon dapat memanfaatkan waktu itu sebaik - baiknya, setelah semua siap baru pihak KPU mengeceek dan meneliti persyaratan yang di berikan pada 8 Agustus.

"Diminta agar semua pasangan benar - benar melengkapi persyaratannya dengan baik, mengecek ulang sebelum di serahkan," harapnya.

Pihak KPU juga menyebutkan, jika pendaftar lebih dari dua pasang calon maka pendaftar yang tak dapat memenuhi kelengkapan persyaratan akan dieliminasi, tetapi calon hanya dua yang mendaftarkan diri akan diberi penambahan waktu perpanjangan sesuai dengan jadwal.