PKS Riau Tegaskan Dakwah Sebagai Panglima

id pks riau, tegaskan dakwah, sebagai panglima

PKS Riau Tegaskan Dakwah Sebagai Panglima

Pekanbaru, (Antarariau.com) - Dewan Pimpinan Wilayah Partai Keadilan Sejahtera Provinsi Riau, yang baru dilantik 4 Oktober lalu, menegaskan bahwa dakwah adalah panglima dalam proses komunikasi karena awalnya kader berproses dari seorang Dai.

"Sebagai partai dakwah, kami ingin menjadikan dakwah sebagai panglima yang terdepan dalam proses komunikasi kita kepada siapapun. Karena sebagai kader PKS kami ini adalah Dai atau Juru Dakwah sebelum menjadi struktur DPW PKS," kata Ketua Umum DPW PKS Riau, Hendry Munief di Pekanbaru, Senin.

Oleh karena itu, ketika kader PKS menjadi anggota dewan, harus disadari fungsi dan tujuan utama adalah sebagai Dai itu sendiiri. Hal itulah, lanjut dia, dakwah harus menjadi panglima yang terdepan kepada semua masyarakat.

Dalam prosesnya, lanjut dia, tentu banyak kendala yang dihadapi seperti di mana politik dan dakwah adalah dua hal yang berbeda. Politik penuh dengan pragmatisme dan dakwah yang nuansanya itu perlu keikhlasan.

"Maka dari itu perlu seni dalam meminpin organisasi partai dakwah sekaligus partai politik ini," sebutnya.

Dikatakannya sampai saat ini PKS Riau masih diisi Badan Pengurus Harian. Selain dirinya sebagai ada Wakil Ketua Umum Dian Suheri, Sekretaris Umum Imam Zamroni, dan Bendahara Umum Markarius Anwar.

Sekum Imam Zamroni mengatakan bahwa setelah musyawarah wilayah 2-4 Oktober lalu memberikan sejumlah rekomendasi. Diantaranya terkait soal kebudayaan, PKS menyatakan akan mendukung Riau sebagai "The Homeland of Melayu".

"Kita dorong semakin menguat. PKS selama ini dianggap Islam dan seakan-akan anti kebudayaan, padahal kita memahami kebudayaan juga bagian dari Islam. Kita dukung apalagi identitas melayu identik dengan islam jadi lebih mudah PKS sebenarnya soal kebudayaan," ujarnya.

Untuk Pemilihan Kepala Daerah nanti, secra eksternal pihaknya mendorong susksesnya pemilu demokratis dan adil. Untuk internal PKS menjaminkan tidak akan menganggu proses pemenangan calon yang telah didukung meskipunkepengurusan berganti.

"Pasca muswil berganti suksesi jelang juga akan ada di kabupaten/kota dan selesai Oktober sebelim november musyawarah kerja nasional. Kita malah mengharapkan ada penambahan tenaga memenangkan kelapa daerah yang didukung," sebutnya.

Terkait lingkungan, lanjut dia, PKS mendorong pemerintah mengambil langkah taktis tanggap darurat bencana asap. Pihaknya siap membantu, salah satunya melalui dewan dan juga partai yang telah merubah sekretariat sebagai posko pengungsian.