KPU Dumai Proses Cetak Surat Suara Pilkada

id kpu dumai proses cetak surat suara pilkada

KPU Dumai Proses Cetak Surat Suara Pilkada

Dumai, Riau, (Antarariau.com) - Komisi Pemilihan Umum Kota Dumai, Riau tengah mempersiapkan proses percetakan logistik surat suara untuk keperluan Pemilu kepala daerah sebanyak jumlah pemilih ditetapkan.

Komisioner KPU Dumai Kurnia Ningsih di Dumai, Senin, menyebutkan surat suara dicetak sebanyak 170.883 jiwa pemilih tetap ditambah 351 pemilih tambahan dan 2,5 persen cadangan di tiap tempat pemungutan suara (TPS).

Karena anggaran dibawah Rp200 juta, maka KPU mengambil kebijakan percetakan surat suara tidak dilelang, melainkan dilakukan secara penunjukan langsung (PL) oleh salah satu perusahaan di Kota Pekanbaru.

"Kesiapan logistik lain akan menggunakan stok lama, seperti bilik dan kotak suara, namun nanti ditambahi juga sejumlah peralatan untuk keperluan saat pencoblosan," jelasnya.

Dia berharap proses percetakan logistik kertas suara dan kesiapan lainnya berjalan lancar tanpa kendala sehingga pelaksanaan hari pencoblosan Pilkada 9 Desember nanti tepat waktu.

Sekretaris KPU Dumai Zahedi menambahkan bahwa alokasi anggaran untuk mencetak kertas suara logistik Pilkada disiapkan dana sekitar Rp140 juta, sehingga diadakan secara PL.

"Jumlah surat suara dicetak sesuai kebutuhan dan persiapan sebagai cadangan di setiap TPS agar saat hari pencoblosan tidak ada kendala," ungkapnya.

Diketahui, Pilkada 2015 diikuti lima pasang calon, yaitu, Muhammad Ikhsan-Yanti Komalasari, Zulkifli AS-Eko Suharjo, Amris-Sakti, Abdul Kasim-Nuraini dan Agus Widayat-Maman Supriadi.