Jalan Lintas Kuansing-Pekanbaru Putus

id jalan lintas, kuansing-pekanbaru putus

Jalan Lintas Kuansing-Pekanbaru Putus

Kuantan Singingi, (Antarariau.com) - Semua kendaraan yang melintasi jalan menuju Kabupaten Kuantan Singingi, Provinsi Riau dari arah Pekanbaru terpaksa dialihkan melalui jalan alternatif akibat badan jalan terputus karena longsor.

"Kami terpaksa melewai jalan alternatif hingga jarak tiga puluh kilo meter," kata salah satu pemilik mobil Agia Asri (45) saat melewati jalan setapak dari Pekanbaru ke Teluk Kuantan di Jake, Jumat.

Ia mengatakan, sejak dua minggu lalu, semua pengendara mobil atau sepeda motor harus berbesar hati untuk melewati jalan alternatif menuju maupun keluar Kuansing, karena saat ini sedang ada perbaikan jalan yang runtuh akibat tanah longsor menutupi badan jalan dan sebahagian berlobang.

Selama pengalihan arah, terpaksa rela menyita waktu hingga lima jam baru bisa sampai ke Kota Pekanbaru dari Teluk Kuantan, sedangkan selama ini hanya berkisar tiga atau empat jam saja.

" Semua berharap pihak instansi terkait segera menyelesaikan pembangunan jalan itu," sebutnya.

Kepala Bidang Angkutan Darat Dinas Perhubungan Kuansing Sukardi mengatakan, jalan di Kecamatan Muara lembu itu terputus akibat tebing runtuh, sebelum dialihkan ke jalan lain, ratusan mobil terpaksa antri di daerah itu karena terjadi buka tutup.

" Kami khawatir terjadi lakalantas maka lebih baik di alihkan melalui jalan alternatif," ujarnya.

Sukardi menambahkan, posisi longsor itu berada daerah perbukitan, jika pengendara tidak hati - hati justru rawan kecelakaan, namun demikian selama antiran panjang maupun diarahkan melewati jalan perkebunan semua pengemudi melewati jalur lain tidak ada terjadi lakalantas.

Wilayah Kuansing membutuhkan ribuan rambu lalu lintas, namun pemenuhan itu dilakukan secara bertahap sesuai dengan anggaran daerah, untuk itu kucuran dana provinsi maupun pusat sangat diharapkan untuk proyek kegiatan itu agar daerah rawan bisa diminimalisir.

" Akibat jalan putus semua sopir dan masyarakat diharap bersabar hingga proses pekerjaan jalan selesai," terangnya.