Tembok Pembatas Rel KA-Jalan Manggarai Ambruk, Satu Tewas Dua Luka-Luka

id tembok pembatas, rel ka-jalan, manggarai ambruk, satu tewas, dua luka-luka

Tembok Pembatas Rel KA-Jalan Manggarai Ambruk, Satu Tewas Dua Luka-Luka

Jakarta, (Antarariau.com) - Anggota Polres Metro Jakarta Selatan (Polrestro Jaksel) menyelidiki peristiwa tembok ambruk yang menewaskan seorang warga dan melukai dua orang lainnya di Jalan Manggarai.

"Korban tertimpa tembok pembatas rel kereta api dengan Jalan Manggarai," kata Kapolrestro Jakarta Selatan Komisaris Besar Polisi Wahyu Hadiningrat di Jakarta, Senin.

Wahyu menjelaskan peristiwa tembok ambruk itu di Jalan Manggarai Selatan 2 RT15/10 Manggarai Kecamatan Tebet Jakarta Selatan pada Senin (11/1) pukul 14.50 WIB.

Korban yang meninggal dunia yakni Dela Aurelia (17) beralamat di Jalan Tekukur Dalam RT09/02 Nomor 18 Kelurahan Bukit Duri Tebet.

Sementara dua orang korban terluka menjalani perawatan di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM) yaitu Yola Agustiani (17) mengalami luka pada bagian kepala dan jari tangan kanan patah dan Rahmawati (30) warga Manggarai.

Diungkapkan Wahyu, para korban melintasi Jalan Manggarai Selatan 2 mendadak tembok pembatas tersebut ambruk sepanjang 10 meter.

"Dugaan sementara tembok ambruk karena tidak kuat menahan tumpukan sampah yang dibuang di dalam," tutur Wahyu.