Dinkes: Bantuan Bagi Korban Banjir Riau Terus Mengalir

id dinkes bantuan, bagi korban, banjir riau, terus mengalir

Dinkes: Bantuan Bagi Korban Banjir Riau Terus Mengalir

Pekanbaru, (Antarariau.com) - Sejumlah bantuan korban banjir di Kuansing, Kampar dan Rokan Hulu, Provinsi Riau kini mulai mengalir berupa makanan tambahan ibu hamil, makanan tambahan anak sekolah dan makanan pengganti ASI bagi bayi.

"Bantuan tersebut khususnya diberikan bagi masyarakat korban banjir yang bermukim di Desa Terisolasi Batu Sasak," kata Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Riau, Andra Sjafril di Pekanbaru, Selasa.

Menurut dia, di Kabupaten Kampar tercatat dua titik banjir di sepanjang aliran Sungai Kampar yang terparah dihantam banjir adalah Kecamatan Rumbio Jaya pada tiga desa, yakni Desa Alam Panjang 250 KK, Desa Simpang Petai 17 KK dan Desa Pulau Payung masih di data.

Berikutnya Kecamatan Tambang, dengan lokasi yang terkena banjir adalah Desa Teluk Kenidai sebanyak 157 rumah yang terendam (215 KK), Desa Aursati rumah yang terendam 500 (510 kk).

Desa berikutnya adalah Desa Padang luas rumah terendam 300 (315 kk), Desa Pulau Permai sebanyak 430 rumah yang terendam (650 KK), Desa Kemang Indah 306 rumah terendam (335 KK), Desa Balam Jaya 13 rumah yang terendam (15 KK).

Menurut Penanggung jawab program PKK, Febliaji PKKSDMKOM mereka sudah mencoba menghubungi Dinsos Provinsi Riau akan tetapi belum ada jawaban terkait masyarakat yang sudah rawan pangan di empat desa yang terisolasi.

"Namun demikian kini pelayanan kesehatan tidak ada masalah namun masyarakatnya tetap menjumpai kepala Puskesmas," katanya.

Febliaji menyebutkan peningkatan penyakit sampai saat ini belum muncul namun demikian kalau dibiarkan akan berpotensi malnutrisi pada kelompok yang rentan.

"Sejak terjadinya banjir disebagian wilayah Riau, Tim PKK sudah bergerak memantau masyarakat yang terkena dampak banjir," katanya dan menambahkan jadwal kunjungan berikutnya Tim ini akan menyisir korban banjir menuju Kuansing, Kampar dan Rohul.