Tahun Terakhir Jabatan, Firdaus Rombak Jajaran Kabinetnya, Pejabat Deg-Degan

id tahun terakhir, jabatan firdaus, rombak jajaran, kabinetnya pejabat deg-degan

Tahun Terakhir Jabatan, Firdaus Rombak Jajaran Kabinetnya, Pejabat Deg-Degan

Pekanbaru, (Antarariau.com) - Memasuki tahun terakhir masa kepemimpinan Walikota Pekanbaru Firdaus-Ayat Cahyadi, pihanya menetapkan tahun ini sebagai tahun pencapaian visi misi.

Makanya perlu jajaran kabinet yang tanggung dan mampu untuk mengikuti derap lagkah Firdaus- Ayat Cahyadi.

Pagi ini diperoleh informasi Walikota Pekanbaru, Firdaus, sudah menseting jajaran yang akan jadi pelaku dan pekerja pada tahun terakhir ini.

Khususnya Sekretaris Daerah yang akan menjadi kepala rumah tangga sudah dikantongi dan tinggal melantik.

"Pagi ini pelantikan sekda dan eselon III juga dilakukan," ungkap Kaban BKD, Pekanbaru, Azharisman Rozie, Senin (1/2).

Formasi yang akan dilantik rencananya hari ini sangat dinati-nanti oleh semua pejabat dan ASN hingga THL.

Entah apa sebabnya, tetapi yang jelas berdasarkan bisik-bisik ini juga akan berpengaruh kepada formasi pegawai di bisang masing-masing.

Saat ini berdasarkan pantauan antara puluhan papan bunga ucapan selamat sudah terpasang di sekitar halaman kantor Wali Kota Pekanbaru, Jalan Sudirman,

Papan itu bertuliskan ucapan selamat atas pelantikan M Noer MBS sebagai Sekretaris Daerah Kota (Sekdako) Pekanbaru.

Ucapan selamat berdatangan dari para pejabat di lingkungan Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru, di antaranya dari UPTD Disdukcapil Kecamatan Senapelan, UPTD Disdukcapil Kecamatan Sukajadi dan dari para pejabat lainnya.

M Noer diperkirakan akan dilantik Wali Kota Pekanbaru Firdaus ST MT, Senin (1/2/2016) pukul 09.30 WIB sebagai Sekda Pekanbaru menggantikan Syukri Harto.