Almamater Sekolah Ini Peduli Banjir Riau

id almamater sekolah, ini peduli, banjir riau

Almamater Sekolah Ini Peduli Banjir Riau

Pekanbaru, (Antarariau.com) - Bencana alam berupa banjir yang melanda beberapa kabupaten di provinsi Riau ikut menimbulkan rasa prihatin bagi alumni SMA 1 Pekanbaru dan diimplementasikan dengan memberikan bantuan berupa aneka bahan makanan dan pemeriksaan kesehatan.

Pengumpulan bahan bantuan dilakukan.dengan membuka posko di pinggir jalan SMA 1 Pekanbaru. "Kami sudah buka posko ini sejak Kamis (11/2) sampai Rabu (17/2)," kata wakil ketua alumni SMA 1 Priyanggoro didampingi sekretaris alumni Tiva Riawati disela pengumpulan bantuan.

Para alumni itu berencana Minggu (14/2) mulai mendidistribusikan bantuan ke tiga kabupaten yaitu Kampar Rokan Hulu dan Kuansing. Bantuan diberikan dalam bentuk natura berupa beras, mie instan, air mineral, susu UHT, sarden, gula, kopi, teh, sabun, minyak goreng, dan makanan bayi.

Bantuan juga diberikan oleh masyarakat dengan mendatangi posko meski sejauh ini kontribusi terbesar diberikan oleh almamater sekolah itu.

Untuk bantuan kesehatan pihaknya melibatkan alumni yang berprofesi sebagai dokter serta melibatkan rumah sakit. Tim selain membawa tenaga medis juga menyertakan obat-obatan dan peralatan pemeriksaan kesehatan.

"Alumni kita kan sudah banyak juga yang jadi dokter bahkan punya rumah sakit. Mereka ini tergerak hatinya untuk ikut serta membantu meringankan korban banjir. Penyaluran bantuan serta pemeriksaan kesehatan dilakukan besok seharian penuh," ujarnya.

Menurut Priyanggoro, kegiatan mereka tidak semata-mata menjalin silaturahim sesama alumni tapi juga memajukan almamater dan kepedulian terhadap lingkungan dan masyarakat sekitar. "Sama seperti tri dharma perguruan tinggi, kita juga punya kegiatan pengabdian masyarakat seperti penggalangan bantuan terhadap korban banjir ini," jelasnya.

Dalam menyosialisasikan kegiatan sosial ini, para pengurus menggunakan media sosial seperti line, wA, facebook dan twitter dan ternyata dan alumni menyikapi dengan antusias.

Semoga apa yang dilakukan alumni SMA 1 Pekanbaru ini bisa menggugah dan memotivasi sekolah lain, organisasi sosial kemasyarakatan, parpol dan perusahaan untuk ikut peduli dan menunjukkan rasa empati mereka dengan berbagi kepada warga Riau yang terkena musibah.