7 Atlet Arung Jeram Riau Berlaga di Kejurnas Lampung

id 7 atlet, arung jeram, riau berlaga, di kejurnas lampung

7 Atlet Arung Jeram Riau Berlaga di Kejurnas Lampung

Pekanbaru, (Antarariau.com) - Federasi Arung Jeram Indonesia Provinsi Riau mengutus atlitnya pada Kejuaraan Nasional yang akan berlangsung pada Jumat-Minggu (27-29) Mei mendatang di Lampung.

"Kita dari FAJI Riau mengutus tujuh orang atlit pada Kejurnas yang ada di Lampung, yang akan berlangsung pafa hari Jumat - Minggu depan," ujar Ketua Umum FAJI RIAU, Herman Moyan, dari Pekanbaru, Rabu.

Lebih lanjut dikatakanya, total atlit semua yang diberangkatkan untuk bertanding membawa nama Riau bertanding yakni tujuh orang, satunya lagi untuk cadangan di lapangan, seandainya terjadi sesuatu yang tidak diinginkan.

"Sebelumnya kita juga sudah mengikuti pelatihan dan sekolah wajib Arung Jeram yang dilaksanakan dari 23-26 Mei depan, kemudian baru dilanjutkan dengan kejuaraannya. Selain itu atlit kami juga sudah mengikuti pelatihan rutin untuk persiapan," ungkapnya.

Ia sebagai menejer sekaligus ketua umum FAJI Riau berharap bisa masuk dalam sepuluh besar dalam Kejurnas di Lampung ini, karena dijadikan sebagai pra kualifikasi untuk menghadapi Pekan Olahraga Nasional yang akan berlangsung pada September mendatang di Jawa Barat.

"Kita jadikan Kejurnas ini sebagai tolak ukur untuk menghadapi PON tahun 2016 ini yang akan berlangsung September, karena hasil dari Kejurnas untuk memotivasi, agar bisa lebih kuat lagi berlatih untuk persiapan PON," katanya.

Sebelumnya, PON Jabar 2016 ternyata mempertandingkan cabang olahraga arung jeram sebagai pertandingan eksibisi.

"Arung jeram memang eksebisi di PON Jabar. Kalau memang KONI membantu, kita siap untuk bertanding. Sekarang sudah bisa kami pastikan kami ikut bertarung pada PON 2016 ini," lanjutnya.

Diantara ketujuh atlit tersebut diantaranya, Heriandi Kempas, Hetli, Sugianto, Mates, Riko Paku, Maijoni, dan Budi Putra. Dikatakannya, semoga atlit-atlitnya bisa bertanding dengan maksimal.

"Kami meminta doa pada seluruh masyarakat Riau agar kami bisa maksimal dalam peryandingan besok ini," tutupnya. (Nella Marni)