Banyak Pembeli Mobil Dinas Lelang Di Riau Menunggak Pembayaran

id banyak pembeli, mobil dinas, lelang di, riau menunggak pembayaran

Banyak Pembeli Mobil Dinas Lelang Di Riau Menunggak Pembayaran

Pekanbaru (Antarariau.com) - Komisi C DPRD Riau mengungkapkan bahwa masih banyak mobil dinas yang sudah habis masa pemakaiannya kemudian dilelang, dan sudah ada pemenangnya namun belum dilunasi.

"Informasi yang saya terima, masih banyak pemenang lelang mobil di Pemprov yang belum melunasi hutangnya. Misalnya ia bayar setengah dari harga, kemudian sisanya akan dibayar dan itu belum dilakukannya," kata Anggota Komisi C DPRD Riau, Supriati dihubungi dari Pekanbaru, Jumat.

Dia mengatakan hal ini jelas melanggar aturan dan Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Provinsi Riau mestinya menindaklanjutinya segera. Meski begitu dia belum mau menjelaskan siapa orangnya dan jumlah mobil yang dimaksud.

"Saya memang belum mendapat informasi terbaru apakah para pemenang itu sudah melunasi hutangnya atau belum. Yang jelas, BPKAD tidak boleh diam dalam masalah ini, harus ditelusuri dan ditindaklanjuti," ungkapnya.

Selain itu, sebutnya, terkait mobdin juga masih ada mantan pejabat di lingkungan Pemprov Riau yang masih belum mengembalikan dan digunakan untuk kepentingan pribadi. Padahal pejabat yang bersangkutan sudah tidak berhak menggunakannya.

"Kalau masih mau menggunakan mobil tu, kembalikanlah terlebih dahulu ke Pemprov, kemudian ikuti aturan dan mekanisme lelangnya. Semua mari ikuti aturan yang ada," jelas politisi asal Kuantan Singingi ini.

Untuk itu, agar bisa menyelesaikan persoalan ini, pihaknya berencana akan memanggil hearing BPKAD Riau setelah reses anggota dewan dilaksanakan. Ia menegaskan persolan ini mesti diselesaikan segera tanpa pandang bulu.

"Berhubung kita masih reses, maka pemanggilan BPKAD akan kita laksanakan setelah reses. Ya awal September nantilah," tutur ketua Fraksi Golkar DPRD Riau ini.