Seminggu Berlalu, Harga CPO Riau Naik Rp53,53/Kg

id seminggu berlalu, harga cpo, riau naik rp5353kg

Seminggu Berlalu, Harga CPO Riau Naik Rp53,53/Kg

Pekanbaru (Antarariau.com) - Harga tandan buah segar (TBS) CPO Riau periode 31 Agustus- 6 September 2016 untuk umur 10 sampai 20 tahun tercatat sebesar Rp2.116,74/kg atau mengalami kenaikan sebesar Rp53,53 per kg dibandingkan dengan harga seminggu sebelumnya yang tercatat sebesar Rp2.063,21/kg.

"Harga TBS CPO Riau seminggu ke depan mengikuti tren positif harga TBS pekan lalu, meskipun belum membuat senyum petani karena produksi kebun kelapa sawit masih belum optimal," kata Rusdi, Sekretaris Tim Penetapan harga TBS CPO Riau, di Pekanbaru, Selasa.

Menurut Rusdi, melihat perkembangan harga tiga pekan terakhir dan perdagangan awal pekan ini, sepertinya untuk pekan depan hanya terjadi sedikit perubahan.

Mudah-mudahan, katanya, harga TBS CPO Riau kembali menguat di sesi perdagangan selanjutnya.

"Penguatan harga ini juga tidak terlepas dari lonjakan harga kernel sebagai dampak tingginya permintaan, khususnya untuk bahan baku industri dengan produk akhir berupa oleat, fatty alcohol dan minyak inti sawit,"katanya.

Ia menyebutkan, harga TBS CPO Riau untuk tiga tahun tercatat sebesar Rp1.515,94/kg, untuk umur empat tahun tercatat Rp1.691,56/kg, umur lima tahun tercatat sebesar Rp1.809,57/kg,umur enam tahun Rp1.863,95/kg, dan umur tujuh tahun sebesar Rp1.934,75/kg.

Berikutnya harga TBS CPO Riau untuk umur delapan tahun tercatat sebesar Rp1.995,15/kg, umur sembilan tahun sebesar Rp2.059,93/kg dan umur 21 tahun tercatat sebesar Rp2.067,10/kg, umur 22 tahun Rp2.016,66/kg dan umur 23 tahun Rp1.967,02/kg sementara itu harga TBSCPO Riau umur 24 tahun Rp1.947,01/kg, dan umur 25 tahun Rp1.866,94/kg.

Indeks K tercatat sebesar 92,44 persen dan harga CPO sebesar Rp8.660,78/kg serta kernel Rp7.757,46/kg.