Bupati Siak Harapkan RSUD Berikan Pelayanan Maksimal

id bupati siak, harapkan rsud, berikan pelayanan maksimal

Siak (Antarariau.com) - Bupati Siak Syamsuar mengingatkan pelayanan kesehatan di rumah sakit umum daerah setempat perlu ditingkatkan dengan memberikan layanan terbaik kepada masyarakat.

"Kami sering mendapatkan SMS dari masyarakat terhadap pelayanan rumah sakit. Untuk itu mari tingkatkan lagi pelayanan kesehatan pada masyarakat," kata Bupati Siak Syamsuar di Siak, Jumat.

Dia mengatakan, memberikan pelayan kesehatan yang terbaik pada masyarakat merupakan tujuan utama. Disamping itu Pemkab Siak akan berupaya untuk menyiapkan sarana dan prasana rumah sakit.

"Pemikiran untuk melayani masyarakat harus diubah dan lebih baik lagi. Saya sangat berharap petugas bisa melayani pasien dengan ramah tamah, tidak hanya sekedar memeriksa saja, namun juga mendengar keluhan mereka," ucapnya.

Dia juga menyatakan sangat setuju jika diadakan pelatihan dan seminar-seminar untuk perawat dan petugas kesehatan lainnya dalam rangka meningkatkan pengetahuan dan teknologi.

"Jika tidak bisa menyesuaikan diri dan kemampuan dalam penggunaan teknologi pada era MEA ini akan ketertinggalan dengan petugas kesehatan yang ada di luar negeri," paparnya.

Pemerintah kabupaten Siak juga tengah fokus mempersiapkan RSUD Tengku Rafian menjadi rumah sakit tipe B demi peningkatan layanan kesehatan pada masyarakat setempat.

"Kita juga tengah mengupayakan untuk meningkatkan RSUD Siak menjadi rumah sakit tipe B dan menambah tenaga ahli di seluruh fasilitas kesehatan yang ada di kabupaten Siak," katanya.

Oleh: Nella Marni