Masyarakat Harapkan Peningkatan Jalan Kota Taluk

id masyarakat harapkan, peningkatan jalan, kota taluk

Masyarakat Harapkan Peningkatan Jalan Kota Taluk

Kuantan Singingi, (Antarariau.com) - Masyarakat Kabupaten Kuantan Singingi, Provinsi Riau berharap pembangunan peningkatan jalan rigit di Kota Teluk Kuantan dapat dilanjutkan tahun 2016 karena masih ada yang belum terwujud dengan baik.

Sejak Bupati Mursini dan Wakil Bupati Halim dilantik harapan itu diyakini akan terwujud dengan cepat, bahkan dalam setiap kunjungan dan blusukan kedua petinggi daerah tersebut selalau berjanji akan merespon positip semua usulan dan aspirasi masyarakat.

Jalan Kuansing

"Peningkatan jalan menjadi perioritas program," kata Bupati Kuantan Singingi Mursini di Teluk Kuantan.

Bupati mengatakan, dengan infrastruktur jalan yang baik maka ekonomi masyarakat akan semakin berkembang pesat dan hasil pertanian warga serta petani dapat dengan mudah di distribusikan ke sejumlah pusat kota namun harus didukung semua pihak termasuk pahk perusahaan kontraktor.

Bupati menargetkan dalam lima tahun mendatang jalan kabupaten akan lebih berkualitas namun demikian Bupati juga meminta semua pihak mendukung program pemerintah agar harapan itu dapat terlaksana sesuai target, hal ini tentunya mendapat respon positip pihak kontraktor yang telah memenangkan proyek tahun 2016.

Jalan Kuansing

Wakil Bupati Kuantan Singingi Halim juga mengatakan, bukan saja jalan perlu ditingkatkan tetapi sarana dan prasana lainnya seperti perkantoran, objek wisata dan bahkan pendidikan juga menjadi program unggulan.

Jalan Kuansing

"Kami yakin lima tahun mendatang akan berubah kondisi Kuansing kearah yang lebih baik," sebut Halim.

Namun demikian, ujarnya dalam beberap kesempatan bahwa semua pihak harus pro aktif peduli dan bahkan semua kontraktor juga harus bekerja maksimal dalam menyelesaikan sejumlah pekerjaan.

Wakil Bupati Kuansing Halim Bangga Atas Kerja Perusahaan

Wakil Bupati Kuantan Singingi H. Halim melakukan peninjauan secara langsung pembangunan jalan Rigid Beton dari bawah SMKN I sampai ke simpang empat Desa Sawah Teluk Kuantan Kecamatan Kuantan Tengah dan karena hasilnya sangat memuaskan membuat semua pihak mengapresiasi tinggi.

Proyek pembangunan jalan rigid beton yang dianggarkan melalui APBD Kuantan Singingi tersebut dibangun sebanyak dua jalur sepanjang lebih kurang 1,8 kilometer yang dianggarkan melalui APBD Kuansing tahun 2016.

"Salah satu kegiatan peningkatan jalan," sebutnya Halim.

Pelaksanaan proyek tersebut saat ini masih dalam proses pengerjaan yang dilaksanakan oleh PT Kerja Sama dengan nilai kontrak sebesar Rp9.761.237.00 dengan waktu pelaksanaan selama 160 hari kalender, ternyata tepat pihak perusahaan menyelesaikannya sesuai target.

Jalan Kuansing

Wabup Kuansing H Halim datang untuk meninjau langsung proyek rigid beton tersebut, bangga atas keseriusan pihak kontraktor mengejakan kegiatan dengan baik, dengan hasil yang sangat memuaskan, jalan saat ini semua mulus serta tidak ada lagi yang bergelombang bahkan kemacetan dapat dihindari.

Menurut Halim, hasil kerja kontraktor yang asal-asalan tentu tidak akan diterima oleh Pemkab Kuansing, selain anggarannya yang dikucurkan melalui dana APBD Kuansing terebut dinilai sangat besar, tentu juga akan merugikan masyarakat.

"Apresiasi kepada PT Kerja Sama salah satu kontraktor yang telah melaksanakan kegiatannya," tegasnya.

Jalan Kuansing



Dinas BMSDA Akan Wujudkan Harapan Bupati

Kepala Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Air (BMSDA) Aswan mengatakan, pembangunan jalan dengan sistem rigit beton jalan Provinsi, maupun kabupaten terus dilanjutkan sehingga Kuansing semakin baik, kemacetan berkurang hal ini sebagai bukti keseriusan semua pihak untuk merubah wajah Teluk Kuantan.

"Misalnya, 2016 dilanjutkan kembali pengerjaan jalan Teluk Kuantan - Cerenti, Pucuk Rantau dan Pangkalan Indarung Kecamatan Singingi dengan menggunakan APBD Riau," ujarnya.

Jalan Kuansing

Pemerintah Daerah Kuansing akan mengotimalkan perjuangan terkait peningkatan jalan tersebut, namun perlu juga dibantu oleh DPRD Riau hasil dari daerah pemilihan Kuansing - Inhu tahun selanjutnya.

Jika semua pihak bersama - sama memperjuangkan maka program itu diyakini sukses, selain ini merupakan program pemerintah provinsi yang telah diperjuangkan dengan maksimal selama ini juga prestasi daerah melobi pusat.

Jalan Kuansing

Pihak Bina Marga Sumber Daya Air Kabupaten Kuantan Singingi Riau menyediakan anggaran puluhan milar untuk menyelesaikan proyek peningkatan jalan sepanjang empat kilometer di wilayah Lubuk Jambi misalnya, wilayah Kota Teluk Kuantan maun jalan lintas kecamatan.

Jalan Kuansing

Peningkatan jalan dalam rangka membantu peningkatan ekonomi ribuan masyarakat setempat, program peningkatan jalan terus dilakukan setiap tahun, untuk 2016 ada puluhan kilometer yang menjadi perioritas pengaspalan jalan misalnya untuk jalur perkotaan karena dinilai sudah menjadi kebutuhan masyarakat selain mengurangi tingkat kemacetan lalu lintas.

Jalan Kuansing

BMSDA tahun 2016 mendapatkan kucuran dana hingga ratusan miliar rupiah untuk menyelesaikan puluhan kilo meter peningkatan jalan desa dan kabupaten yang tersebar di puluhan kecamatan, jika hal ini berhasil maka sudah lebih dari 600 kilometer jalan telah diaspal dari total 1.998 kilometer jalan yang ada di Kuansing. Saat ini sedang masuk proses kelengkapan untuk pelelangan. (Advertorial)