Tingkatkan SDM Berbasis Agama, Muhammadiyah Kuansing Bangun "Boarding School"

id tingkatkan sdm, berbasis agama, muhammadiyah, kuansing bangun, boarding school

Tingkatkan SDM Berbasis Agama,  Muhammadiyah Kuansing Bangun "Boarding School"

Kuantan Singingi (Antarariau.com) - Pengurus Daerah (PD) Muhammadiyah Kabupaten Kuantan Singingi, Provinsi Riau memrogramkan pendirian "Muhammadiyah Boarding School" di daerah itu sebagai implementasi peningkatan kualitas SDM berbasis agama.

" Ini program untuk meningkatkan pendidikan di Kuansing," kata Ketua PD Muhammadiyah Kuantan Singingi (Kuansing) Dr Agus Mandar di Teluk Kuantan, Kamis.

Ia mengatkan, Muhammadyah Boarding School (MBS) direncanakan akan dibangun di Kecamatan Cerenti karena daerah ini semakin berkembang dan warga juga berperan aktif dalam merealisasikannya.

Masyarakat akan mendapatkan pendidikan berbasis keagamaan yang lebih baik, program yang ditawarkan lebih unggul sehingga memiliki kemampuan khusus di berbagai bidang jika rencana itu berhasil diwujudkan secepatnya.

"Kami mohon dukungan semua pihak," sebutnya.

Boarding School sudah menjadi program utama pengurus Muhammadiyah diseluruh Indonesia, salah satu yang telah sukses terdapat di Provinsi Jawa Timur.

Ketua PD Muhammadiyah Kuansing Dr Agus Mandar menyampaikan rencana program itu pada saat kegiatan Hafiz Quran yang ditaja Ponpes Ahmad Dahlan Kelurahan Simpang Tiga Teluk Kuantan.

"Sudah ada lahan seluas tujuh hektare untuk pembangunannya," ucapnya.

Bupati Kuantan Singingi Mursini mengatakan, sangat mendukung program itu dan berharap segera terealisasi sehingga dapat bermanfaat bagi masyarakat.

"Saya merespon positif dan memberikan apresiasi tinggi atas rencana itu," ujar Bupati.

Selain itu, Bupati juga berharap organisasi Islam ini mendukung program pemerintah, sehingga apa yang direncanakan untuk menyejahterakan masyarakat tercapai dengan baik. (ADV)