Gandeng Hypernet, Microsoft Indonesia Tawarkan Solusi Teknologi Informasi Dunia Pendidikan

id gandeng hypernet, microsoft indonesia, tawarkan solusi, teknologi informasi, dunia pendidikan

Gandeng Hypernet, Microsoft Indonesia Tawarkan Solusi Teknologi Informasi Dunia Pendidikan

Jakarta (Antarariau.com) - Teknologi informasi dan infrastruktur pendudukungnya sudah menjadi kebutuhan yang tak bisa ditawar dalam kegiatan belajar mengajar di sebuah institusi pendidikan.

Berangkat dari kesadaran ini, Microsoft Indonesia menggandengan Hypernet untuk memberikan layanan terbaik dalam mendukung ketersediaan solusi dan infrastruktur teknologi informasi di berbagai institusi pendidikan di seluruh Indonesia.

"Dari sini, kami berharap sekolah-sekolah yang ada di Indonesia bisa memanfaatkan kekuatan teknologi untuk meningkatkan mutu pembelajaran maupun pelayanan yang mereka berikan untuk murid dan orang tuanya," kata Chief Commercial Officer Hypernet, Sudino dalam keterangan persnya di Jakarta, Selasa.

Upaya ini dimulai sejak pekan lalu saat pada Kamis, 9 Maret 2017, saat kedua perusahaan bertemu dengan ratusan pengelola institusi pendidikan dari wilayah Jabodetabek.

"Dengan begini sekolah-sekolah kita akan semakin maju dan tak tertinggal dengan yang ada di luar, serta mampu mencetak SDM yang berkualitas untuk mengawal proses pembangunan bangsa kita ke depan," kata Sudino.

Dalam acara tatap muka itu, Microsoft Indonesia sebagai perusahaan teknologi global dengan pengalaman puluhan tahun dan Hypernet sebagai perusahaan Managed Service Provider (MSP) yang telah membantu lebih dari 2.500 klien di berbagai sektor industri di Tanah Air, membagikan pengetahuan tentang penerapan teknologi informatika pada sistem manajemen sekolah.

Microsoft Indonesia turut mendukung acara ini dengan memberikan penjelasan dan demo secara langsung tentang perangkat lunak office365, yang merupakan salah satu produk andalan mereka dalam membantu meningkatkan kualitas kegiatan belajar mengajar di sekolah.

Benny Kusuma, selaku Education Lead Microsoft Indonesia, memberikan penjelasan tentang bagaimana sistem belajar mengajar di sekolah diharapkan dapat sejalan dengan dinamika perkembangan teknologi.

Pada acara itu turut hadir partner Hypernet dari Singapura, Total EBS yang memiliki produk untuk membantu menjadi jembatan komunikasi digital antara para guru dan orangtua murid. Selain itu, Vibicloud, sister company Hypernet yang fokus pada penyediaan infrastruktur cloud bagi sekolah-sekolah sehingga mereka tak perlu mengeluarkan biaya mahal untuk membangun infrastruktur.