Penemuan Mayat Laki-Laki Gemparkan Warga Inhil

id penemuan mayat, laki-laki gemparkan, warga inhil

Penemuan Mayat Laki-Laki Gemparkan Warga Inhil

Tembilahan (Antarariau.com) - Sesosok mayat laki-laki ditemukan di salah satu kamar wisma Jalan H.Sadri kota Tembilahan, Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil), Provinsi Riau, Selasa (21/3) sekira pukul 12.30 WIB.

"Korban teridentifikasi bernama Simon biuk alias HARDI (46) seorang karyawan swasta beralamat di Desa Tamamaung, Kecamatan Panakkukang, Sulawesi Selatan," ujar Kapolres Inhil AKBP Dolifar Manurung SIK di Tembilahan, Selasa.

Identitas korban diketahui berdasarkan foto copy KTP yang ditemukan pada tas korban," ujar Kapolres.

Dolifar menuturkan, korban pertama kali ditemukan oleh recepsionis hotel, An Safariah pada saat jam check out.

Berdasarkan informasi, korban check in di kamar wisma no 103 seorang diri pada Senin sekira pukul 16.40 WIB dan diterima oleh resepsionis Wisma An Sudirman yang merupakan saksi.

Sebelumnya Sudirman sempat melihat korban keluar kamar pada kemarin malam sekira pukul 21.00 WIB. Namun sejak tadi pagi, korban tidak terlihat lagi dikarenakan Sudirman sudah melakukan pergantian Shift dan digantikan oleh Safariah.

Kronologis penemuat mayat tersebut bermula saat Safariah mencoba mengetuk pintu kamar wisma yang ditempati oleh korban dengan maksud akan melakukan pengecekan karena waktu menginap korban telah habis.

Karena tidak mendapatkan jawaban dari dalam, akhirnya Safariah membuka pintu kamar dengan menggunakan kunci cadangan, Saat itu ia melihat korban terbaring dengan posisi tertelungkup di atas tempat tidur.

Selanjutnya korban diketahui telah meninggal dunia dan terlihat dilumuri kotoran di bagian muka akibat dari muntahnya sendiri.

Saat ini, petugas telah membawa jenazah korban ke RSUD Puri Husada Tembilahan untuk dilakukan visum.

"Dari hasil pemeriksaan visum Et Repertum oleh dokter, tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan di tubuh korban. dugaan sementara, korban meninggal dunia karena sakit," kata Dolifar.

Oleh: Adriah Akil