Sempat Dinyatakan Hilang, Sani Ditemukan Di Bawah Pohon Ara

id sempat dinyatakan, hilang sani, ditemukan di, bawah pohon ara

Sempat Dinyatakan Hilang, Sani Ditemukan Di Bawah Pohon Ara

Tembilahan (Antarariau.com) - Sani (65) Seorang warga Tembilahan Hulu Kecamatan Tembilahan Hulu Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil), Riau yang sebelumnya dinyatakan hilang akhirnya ditemukan di bawah pohon ara pada Minggu (27/3) sekira pukul 10.00 WIB.

"Setelah hilang dan dilakukan pencarian selama tiga hari, akhirnya korban ditemukan dalam kondisi lemah di bawah sebatang pohon," ujar Paur Humas Iptu Heriman Putra di Tembilahan, Minggu.

Putra menuturkan, Korban merupakan seorang petani yang setiap hari beraktifitas di kebun miliknya yang berlokasi di parit 6 desa Sungai Raya Kecamatan Batang Tuaka.

Seperti biasanya, pada hari Jumat (24/3) sekira pukul 10.00 WIB korban kembali melaksanakan aktifitasnya sebagai seorang petani. Usai bekerja, Karmidi (60) yang meruapakan adik ipar korban mengajak korban untuk kembali pulang kerumah karena hari sudah menunjukan pukul 12.00 WIB, namun korban menolak.

Korban malah meminta Karmidi dan seorang rekannya atas nama Marjoni untuk pulang duluan.

"Hingga pukul 17.00 WIB, setelah ditunggu korban tidak juga muncul. Akhirnya, keluarga bersama masyarakat sekitar memutuskan untuk mecari korban," terang Putra.

Setelah tiga hari mencari, akhirnya korban ditemukan dalam kondisi lemah di bawah sebatang pohon Ara tepat pada hari Minggu (27/3) di sebuah kebun masyarakat dengan jarak sekitar tiga Kilometer dari kebun milik korban.

Kapolsek Batang Tuaka IPTU Suheri, yang mendapat informasi langsung menuju ke lokasi. Korban selanjutnya di bawa ke RSUD Puri Husada Tembilahan untuk perawatan lebih lanjut.

Oleh: Adriah Akil