Ini Pendapat Bupati Kuansing Terhadap Pelaksanaan UNBK Setempat

id ini pendapat, bupati kuansing, terhadap pelaksanaan, unbk setempat

Ini Pendapat Bupati Kuansing Terhadap Pelaksanaan UNBK Setempat

Kuantan Singingi (Antarariau.om) - Bupati Kabupaten Kuantan Singingi, Provinsi Riau Mursini meninjau pelaksanaan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) tingkat Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) di Kuansing.

"Bupati yang didampingi sejumlah instansi terkait mengunjungi tiga sekolah," kata Kepala Bagian Humas dan Protokoler Sekretaris Daerah (Setda) Kuantan Singingi Muradi di Teluk Kuantan, Selasa.

Sekolah yang dikunjungi SMKN 1 Teluk Kuantan, SMKN 2 Teluk Kuantan,dan SMKN Lubuk Jambi. Dari hasil peninjauan tersebut terlihat semua kegiatan berjalan lancar dan mendoakan agar seluruh siswa bisa lolos UNBK.

Bupati yakin UNBK tahun 2017 lebih baik dari sebelumnya, karena berbagai persiapan baik pihak penyelenggara maupun siswa terlihat optimal bahkan peserta dapat mengikuti dengan tenang penuh optimis.

"Kami percaya ratusan siswa yang mengikuti UNBK sudah siap," katanya.

Bupati Mursini mengatakan, proses UNBK berjalan lancar, hasil kunjungan nampak peserta dan panitia sudah penuh persiapan.

"Saya mendoakan agar semua berjalan dengan baik," sebut Bupati.

Kepala Sekolah SMK 1 Teluk Kuantan Hurdiman mengatakan, pada kunjungan Bupati Mursini proses ujian sedang berlangsung dan pihak sekolah menyebutkan ada sebanyak 126 siswa UNBK, satu tidak hadir.

Ketika meninjau SMKN 2 Teluk Kuantan, Kepala Sekolah Arman Yulius mengatakan, ada sebanyak 455 orang siswa yang mengikuti ujian.

"Banyaknya siswa UNBK maka pihak sekolah membuat tiga shift," katanya.

Namun semua terlihat berjalan dengan baik, untuk itu berharap semua siswa dapat mengikuti UNKB hingga selesai dan berhasil dengan nilai yang tinggi.

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kuantan Singingi Jupirman mengatakan, UNBK tahun 2017 yakin berjalan optimal karena seluruh persiapan sudah matang baik sarana dan prasaranan telah maksimal disiapkan.

"Semua pihak diharapkan dapat membantu proses UNBK hingga berakhir," sebutnya.

Bupati Mursini dan Wakil Bupati Halim sangat berharap hasil UNBK tahun 2017 lebih baik dan semua siswa berhasil lolos hingga dapat masuk melanjutkan pendidikan yang lebih tinggi.