Ratusan Warga Binaan Rutan Siak Khatam Al-Quran

id ratusan warga binaan rutan siak khatam al-quran

Ratusan Warga Binaan Rutan Siak Khatam Al-Quran

Siak (Antarariau.com) - Sebanyak 101 warga binaan di rumah tahanan (Rutan) Klas IIB Siak Sri Indrapura, Kabupaten Siak, Provinsi Riau mengikuti khataman Alquran yang diselenggarakan Kementerian Hukum dan Ham Kanwil setempat , Kamis.

"Kegiatan ini umtuk memperingati Hari Pemasyarakatan ke-53. Dengan tujuan meningkatkan mental rohani masyarakat binaan," ujar Kepala Rumah Tahanan Klas IIB Siak Sri Indrapura, Sugiyanto di Siak.

Kegiatan khataman Alquran tersebut, juga dihadiri sejumlah politisi dari PKB untuk mengikuti khataman Alquran bersama warga binaan Rutan Siak.

Dia mengatakan, kegiatan khataman Alquran sangat bagus karena bisa meningkatkan keimanan warga binaan agar perjalanan hidupnya nanti bisa kembali ke jalan yang lurus dan tidak lagi berurusan dengan hukum.

"Kedepan kami juga telah menyusun rencana untuk mewajibkan masing-masing kamar mengaji setiap malam, hingga khatam quran. Dengan harapan, warga binaan yang tidak bisa membaca Al-Quran, belajar dari yang lainnya," sebutnya.

Ia berharap, dengan diadakannya mengaji atau baca Alquran setiap malamnya di Rutan Klas IIB Siak, bisa jadi momentum mendekatkan diri bagi masyarakat binaan kepada Tuhan Yang Maha Esa.

"Kalau ayat-ayat Al-Quran dibaca dan diperdengarkan setiap hari, mudah-mudahan Rutan semakin sejuk," katanya dengan sumbringah.

Dia juga berharap, bimbingan rohani yang selama ini diperoleh di dalam Rutan bisa menjadi pembimbing mereka kembali ke jalan yang benar ketika nantinya kembali hidup bermasyarakat.

Kegiatan Khatam Alquran ini juga diadakan secara serempak di Rutan / Lapas seluruh Indonesia dalam rangka memperingati Hari Permasyarakatan dan Nusantara mengaji.

Selain kegiatan-legiatan rohani, lanjut Sugiyanto, warga binaan juga dibekali beberapa keterampilan tangan, seperti membuat kursi dari ban bekas, menjahit dan lainnya.