Pemkab Bengkalis Serahkan Sejumlah Bantuan Untuk Komunitas Adat Terpencil

id pemkab bengkalis, serahkan sejumlah, bantuan untuk, komunitas adat terpencil

Bengkalis (Antarariau.com)- Pemerintah Kabupaten Bengkalis, Provinsi Riau, melalui Dinas Sosial menyalurkan bantuan tangki Penampung Air Hujan, dan juga perlengkapan sekolah untuk warga Komunitas Adat Terpencil disejumlah kecamatan di daerah itu.

Kepala Seksi Pemberdayaan Perorangan dan Keluarga Dinas Sosial Bengkalis, Darvies di Bengkalis, Selasa, mengatakan bantuan yang disalurkan itu merupakan bentuk dari Komitmen Pemerintah Kabupaten Bengkalis dalam memperhatikan Komunitas Adat Terpencil (KAT), yang ada di daerah itu.

"Bantuan tangki PAH dan perlengkapan sekolah bagi warga KAT ini merupakan bentuk dari komitmen Bupati Bengkalis Amril Mukminin dalam memperhatikan masyarakatnya, terutama Komunitas Adat Terpencil," kata Darvies.

Dia mengatakan, hari ini Selasa 8 Agustus Dinsos kembali akan melakukan penyaluran bantuan PAH dan perlengkapan sekolah untuk warga KAT di Kecamatan Rupat dan Rupat Utara.

Pada Senin kemarin, pihaknya juga telah menyerahkan bantuan PAH untuk warga KAT di Kelurahan Balai Raja Kecamatan Pinggir dan juga di Desa Bumbung Kecamatan Mandau.

"Bantuan PAH yang diberikan ini berdasarkan proposal yang masuk ke Dinas Sosial melalui UPTD Sosial maupun Pemerintah Desa/ Kelurahan masing-masing," katanya.

Ia menjelaskan, Bupati Bengkalis dan juga Dinas Sosial berharap dengan disalurkannya bantuan tersebut diharapkan dapat meringankan beban ekonomi warga KAT dalam memenuhi kebutuhan hidup sehari hari.

"Mudah-mudahan ke depan bantuan seperti ini dapat terus ditingkatkan baik dari Pemerintah Kabupaten, Pemerintah Provinsi maupun dari Pemerintah Pusat," ujarnya.

Selain puluhan tangki air, bantuan untuk perlengkapan sekolah juga ada berupa baju seragam, tas, buku dan lainnya, untuk penyaluran perlengkapan sekolah ini disalurkan melalui sejumlah Sekolah Dasar (SD) berdasarkan data yang masuk di Dinas sosial Bengkalis.